Selasa (28/01), PT Garam (Persero) terus berinovasi dari hulu hingga hilir, Dirut PT Garam (Persero) Budi Sasongko bertemu dengan Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak dalam rangka audiensi untuk membahas penguatan petani garam di Jawa Timur.
Fungsi pemerintah sebagai fasilitator petani garam tentunya harus di dukung dengan ketersediaan SDM dan teknologi yang memadai. "Jika garam dikelola dengan baik dari hulu hingga hilir tentunya pada segmentasi yang tepat, maka akan dapat mengangkat ekonomi rakyat," kata Emil.
Banyak tantangan yang dihadapi dalam menegakkan swasembada garam nasional, "PT Garam (Persero) siap mendukung pemerintah dalam pengembangan tekonogi dan strategi produk petani garam," imbuh Budi.